Sunday, 3 November 2013

Perlindungan Kulit Dari Matahari


Sinar matahari menimbulkan berbagai masalah kulit, dari mencokelatkan, mengeringkan, menyebabkan penuaan dini sampai kanker kulit sekalipun. Berikut sedikit tips untuk melindungi kulit, seperti :

1. Oleskan Sunscreen sebelum berpakaian
Mengoleskannya sesudah berpakaian membuat anda kemungkinan melewatkan area tertentu. Untuk badan oleskan 1 gelas kecil sunscreen spektrum luas dengan paling sedikit SPF 30. Dan wajah perlu dengan 1 sendok teh.

2. Jangan tunggu sampai anda diluar
Alasan lain mengapa baik mengoleskan sunscreen sebelum berpakaian adalah SPF perlu waktu sekitar 20 menit untuk masuk kedalam kulit dilindungi secara total dari sinar UV. Jika anda menunggu, anda seperti tidak mengenakan sunblock sama sekali selama setengah jam pertama diluar ruangan.

3.  Buat Sunscreen berfungsi ganda
Jika anda akan mengoleskan SPF di wajah, pilih formula yang dapat  membantu masalah lainnya. Jika kulit anda merah atau sensitif, pilih yang mengandung ingredien anti-inflammatory. Jika punya bintik cokelat, pilih yang mengandung soy, niacinamide atau senyawa pencerah lainnya, saran ahli dermatalogi.

4. Perangi matahari dari dalam
Minum suplemen akan meningkatkan perlindungan anda. Ingredien penting di dalam keduanya terdapat ekstrak sejenis pakis, studi menunjukkan bahwa dapat melindungi kulit dari kerusakan sinar UV dan bahkan mengurangi kemerahan sesudah terpapar sinar matahari. Dapatkan dosis yang disarankan di pagi hari jika tahu anda akan berada diluar ruangan untuk waktu lama.

5.  Jangan Andalkan Makeup
Anda mungkin tergoda meninggalkan langkah sunscreen saat mengoleskan perawatan di pagi hari jika huruf SPF tertera pada setiap botol yang anda ambil. Jangan lakukan. Anda perlu mengoleskan 14 kali jumlah (bedak misalnya) yang biasa digunakan orang. Hal sama juga berlaku untuk alas bedak, kecuali anda ingin mengoleskan 7 kali lebih banyak dibanding yang biasa anda lakukan untuk  menyamakan kulit.

6. Jaga Selalu Segar

Kita semua punya botol sisa sunscreen di laci, tapi penting untuk mulai dengan yang baru setiap musim panas. Ingridien aktif di dalam sunscreen dapat kehilangan potensi. Jadi cek tanggal kadaluarsa.

Mi Kepiting

Udah bosen mi yang biasa-biasa aja? Yuk sekali-kali kita coba buat mi yang luar biasa.. Walaupun sedikit ribet tapi rasanya pasti bikin ketagihan ^^ Mi ini juga mengandung kalori , kita buat untuk 6 porsi dan kalori per porsi yaitu 622 Kkal.


Bahan Bumbu :
-          2 sdm minyak sayur
-          6 siung bawang putih, cincang halus
-          300g udang kupas ukuran sedang
-          300g daging  kepiting
-     200g  fish cake, yaitu Daging ikan olahan yang sudah dicetak dan tinggal direbus untuk penyajian. Tersedia dipasar swalayan bagian makanan dingin.
-          2 sdm paprika bumbu

Bahan Mi :
-          400g tepung beras
-          400g tepung tapioka
-          400ml air panas
-          ½ sdt garam

Kuah :
-          2L kaldu ayam
-          2 sdm kecap asin
-          1 ekor kepiting yang dipotong potong
-          1 buah bawang bombay
-          1 sdt garam
-          1 sdt merica bubuk

Pelengkap :
-          6 buah cakwe
-          6 buah cabai rawit merah, iris tipis
-          5 batang bawang daun, iris tipis
-          5 tangkai daun ketumbar, iris tipis

Cara membuat Mi :
          Campur semua bahan, aduk aduk menggunakan tangan hingga hampir tidak lengket. Tutup dengan plastik lengket (cling warp). Diamkan selama 30 menit. Gilas adonan hingga setipis 1/2cm, diamkan sesaat agar adonan tidak kembali mengkerut. Iris iris memanjang 1/2cm kemudian sisihkan.
Cara membuat kaldu :

          Didihkan semua bahan, masukkan mie secukupnya. Masak hingga matang (5menit) lalu angkat. Panaskan minyak, Tumis bawang putih hingga harum. Masukkan udang, daging kepiting, fish cake dan paprika bubuk. Masak sambil diaduk hingga matang. Angkat lalu sisihkan. Tata mi dan tumisan daging dalam mangkuk saji, siram dengan kaldu beserta kepiting dan sajikan disertai dengan pelengkap.

Sadako 2 3D

Sutradara : Tsutomu Hanabusa
Pemain    : Miori Takimoto, Koji Seto, Kokoro Hirasawa, Satomi Ishihara, Ryosei Tayama
Durasi      : 95 Menit
Jenis Film : Horror
Produser  : Shinichirou Inoue
Produksi  : Kadokawa Pictures
Rating     : R

Kisah Sadako pernah meledak pada tahun 1998 di film horor Jepang. Produksi film Sadako 2 3D telah merilis film Sadako 2 3D yang menceritakan tentang kehidupan seorang gadis kecil misterius berambut panjang yang menebar teror. Film Sadako 2 ini ditampilkan secara 3D, wow lebih menegangkan pastinya. Bahkan menurut kabar yang beredar di beberapa negara ada yang menayangkan dengan versi 4D.
Sinopsis
Fuko Ando (Miori Takimoto) wanita berusia 24 tahun adalah seorang mahasiswa pasca sarjana di bidang psikologi. Kemudian dia ditugaskan untuk mengurus keponakaannya yang berusia 4 tahun bernama Nagi (Kokoro Hirasawa), nagi merupakan sosok anak yang memang pendiam dan selalu menjadi bahan cemooh oleh teman-teman di sekolahnya karena dia tidak pernah dijemput oleh ibunya, yang dia tahu ibunya sudah meninggal sejak lahir. Takanori (Koji Seto) merupakan kakak laki-laki dari Fuko Ando yang menitipkan anaknya (Nagi) kepada Fuko. Saat suatu hari tiba-tiba banyak kejadian misterius yang terjadi di sekitar keponakannya. Fuko Ando kemudian mulai mengingat suatu insiden 5 tahun lalu yang melibatkan video terkutuk. Setiap orang yang melihat video itu akan mencoba bunuh diri dan mati. Karena kasus ini begitu janggal , seorang polisi mencoba untuk meneliti kejadian tersebut . Ryosei Tayama seorang kakek yang pernah mengalami kejadian aneh  bercerita kepada polisi tersebut bahwa pada 5 tahun silam ada sesosok roh wanita (Sadako) yang selalu menteror orang-orang disekitarny dengan video terkutuk itu. Namun roh tersebut sudah masuk kedalam jiwa wanita bernama Akane (Satomi Ishihara) yang berusaha untuk menjebak Sadako agar berhenti untuk menteror. Ternyata sadako tidak berhenti menteror, dia menciptakan buih ke dalam perut Akane untuk dapat menteror kembali yaitu Nagi. Setelah mendengar cerita tersebut polisi pun mendatangi ayah Nagi yang diperankan oleh Takanori , dia ingin menanyakan keberadaan Akane dan ingin membunuh Akane dan Nagi agar teror tersebut berhenti.
Hari demi hari Fuko menemukan keanehan pada diri Nagi, setiap Nagi berdiri disitu pun banyak orang yang mencoba bunuh diri. Lalu dia mendesak Takanori untuk bercerita siapa Nagi sebenarnya. Karena Fuko tidak tahan dengan semua yang terjadi dia pun mencoba untuk membunuh Nagi namun hati Fuko tidak tega karena Nagi sebenarnya adalah anak yang baik , Nagi hanya anak kecil yang tubuhnya dikendalikan oleh Sadako. Dan Fuko pun ingin mempertemukan Nagi dengan Ibunya yang ternyata selama ini di rawat disebuah lorong bawah tanah oleh Kaji Seto walaupun mereka sebenarnya tidak boleh dipertemukan karena Sadako akan kembali jika mereka dipertemukan. Saat mereka dipertemukan, ternyata polisi yang mencari keberadaan Akane mengikuti mereka dan Akane pun dibunuh oleh sang polisi. Lalu lorong tersebut menjadi sumur yang mengeluarkan air darah dan polisi itupun mati sendiri dengan tembakan dikepalanya. Sementara Nagi ditarik oleh Sadako kedalam sumur , namun Fuko terus menarik dan menolong Nagi dari Sadako itu dan akhirnya Fuko berhasil menolong Nagi . Sementara Sadako itu hilang dan tenggelam.